This page needs JavaScript activated to work.

Language

Mata Uang

Pilih mata uang dari daftar di atas ini untuk mengubah tampilan harga ke mata uang tersebut. Perhatikan bahwa semua biaya akan ditampilkan dalam rupiah, kecuali untuk Amaris Hotel Bugis Singapore. Tampilan jumlah dengan mata uang yang telah dipilih hanya untuk perkiraan nilai tukar dan tidak mencerminkan jumlah pembayaran yang sebenarnya.

  • € (EUR)
  • Rp (IDR)
  • ¥ (JPY)
  • $ (USD)

Palembang

6 years ago

Palembang dahulunya adalah pusat dari Kerajaan Sriwijaya yang legendaris. Kini, Palembang telah berkembang menjadi kota yang unik di Pulau Sumatera, dengan sisa-sisa budaya dan arsitektur ala jaman Buddha yang menarik untuk dijelajahi.

Komersil & Budaya

Palembang dulunya adalah pusat bagi Kerajaan Sriwijaya yang legendaris, yang dikenal dengan pengaruh historisnya dalam pembentukan awal Nusantara sekaligus sebagai Kerajaan Budha terbesar di Asia Tenggara. Selain hidangan pempek yang terkenal, Palembang juga memiliki potensi wisata yang sama menariknya dengan kota-kota lain di Sumatra dan kini kerap dijuluki sebagai Kerajaan Sriwijaya Modern.

Apa saja obyek wisata di Palembang yang harus dikunjungi?

Jembatan Ampera tentu saja merupakan tempat yang wajib untuk dikunjungi. Jembatan ini telah menjadi ikoni kota Palembang. Dibangun pada tahun 1962, jembatan itu selesai dalam kurun waktu 3 tahun. Jembatan Ampera yang menghubungkan pintu Ulu dan Ilir dipisahkan oleh Sungai Musi. Sekitar 50 meter dari Jembatan Ampera, ada pasar yang menjadi pusat souvenir dan makanan sehingga Anda bisa dengan mudah membeli souvenir dan mengisi perut Anda. Berbicara tentang sungai yang terkenal di bawah Jembatan Ampera, Sungai Musi adalah sungai terpanjang di Sumatera dengan panjang 750 KM. Sungai ini membagi kota menjadi dua bagian dan sekaligus menjadi sarana jalur transportasi utama di Palembang.

Tempat menarik lainnya untuk dijelajahi di kawasan Sungai Musi adalah Pulau Kemaro, yang berjarak sekitar 6 KM dari Jembatan Ampera. Saat ini, Kemaro telah menjadi salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi di Palembang karena adanya biara Budha yang unik di pulau tersebut. Di sini, Anda juga bisa menemukan makam putri Palembang, yang konon ceritanya menikah dengan putra raja China dengan mas kawin dalam bentuk 9 guci emas, namun pada akhirnya pasangan tersebut menenggelamkan diri ke sungai.

Jika Anda penggemar olahraga maka Anda beruntung karena Palembang memiliki Jakabaring Sport City yang juga dikenal dengan Jakabaring Sport Complex, yang merupakan kompleks fasilitas olahraga terpadu di Palembang. Daerah ini dulunya sepi dan ditakuti karena banyaknya kriminal dan kejadian mistisnya. Namun, negativitas daerah tersebut telah hilang oleh pemerintah kota dengan menyulapnya menjadi kompleks olah raga modern dengan standar internasional.

Kompleks Olahraga Jakabaring saat ini dikenal untuk menyelenggarakan berbagai acara multi-olahraga nasional seperti SEA Games 2011, Islamic Solidarity Games 2013, ASEAN University Games 2014, Asian Triathlon Championship 2017 dan berikutnya dalam waktu dekat adalah Asian Games 2018. Selain itu, kompleks olah raga ini juga termasuk di dalamnya Stadion Gelora Sriwijaya, yang merupakan kandang bagi klub sepakbola Sriwijaya F.C.

Our Social Diary